Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jenis Dock Galangan Kapal dan Fungsinya

Jenis Dok dan Fungsinya

(www.kapaldanlogistik.com) Jenis Dock Galangan Kapal dan Fungsinya - Galangan merupakan tempat yang digunakan untuk melaksanakan pembuatan kapal ataupun juga sebagai tempat perbaikan kapal. Saat ini sudah banyak galangan kapal di Indonesia yang berdiri, salah satunya adalah Galangan PT. PAL yang berada di Surabaya. Dalam hal pembangunan kapal, Galangan berfungsi sebagai tempat fabrikasi dan assembly bagian-bagian kapal mulai dari Keel Laying sampai dengan Peluncuran. Sedangkan dalam rangka perbaikan/ perawatan kapal, Galangan berfungsi sebagai tempat untuk melakukan perawatan kapal (Dock Survey) khususnya pada hull kapal yang berada di bawah garis air.

Lihat Daftar Galangan Kapal di Indonesia >>>> disini

Jenis Dock Galangan Kapal

Berikut ini adalah beberapa Jenis Dock pada galangan kapal yaitu:

1. Graving Dock (Dock Kolam)

Graving dock adalah suatu jenis dok yang berbentuk kolam yang terletak dipinggir laut ataupun sungai. Graving dock ini mempunyai pintu (gate) dengan kontruksi baja yang terdapat rongga-rongga dan katup-katup yang dapat dibuka tutup untuk memasukan dan mengisi air ke dalam dock dengan menggunakan pompa.

Proses pengoperasian graving dock ini antara lain sebagai berikut:

  1. Mempersiapkan Keel Block (balok tempat dudukan kapal diatas Dok)
  2. Setelah keel block disiapkan maka Katup air Dok kolam dibuka untuk memasukan air ke dalam dok kolam dengan ketinggian permukaan air sama dengan ketinggian air yang berada di dok kolam.
  3. Pintu dibuka dengan digeser atau dipindahkan.
  4. Kapal masuk kedalam dok dan diatur agar tepat duduk diatas keel block 
  5. Pintu ditarik dan di gerakkan ke posisi menutup.
  6. Ketika posisi kapal sudah masuk ke dalam dok dan dirasa sudah tepat diatas keel blok maka dilakukan pemompaan air keluar. Kemudia seiring dengan berkurangnya air dan turunnya kapal, maka perlu dijaga juga kondisi posisi kapal agar setelah kering dapat tepat berada diatas keel block
  7. Dengan kondisi dok yang kering, namun mungkin saja terdapat sedikit air yang masuk ke dalam kolam. Maka perlu kesiapan pompa jika terdapat air yang masuk ke dalam dok. 
  8. Ketika kapal sudah selesai melakukan perbaikan diatas dok, maka diulang kembali prosesnya dengan memasukkan air ke dalam dok dan membuka pintu dok sehingga kapal dapat keluar

Keuntungan Graving Dock:

  • Lebih aman dibanding jenis dock lain
  • Biaya Pemeliharaan lebih kecil
  • Umur Pemakaian lebih lama
  • Peralatan dan Perlengkapan yang digunakan lebih sedikit

Kerugian Graving Dock:

  • Biaya Pembuatan lebih mahal
  • Waktu Pembuatan lebih lama
  • Bergantung dengan Kondisi Tanah di Galangan
  • Bangunan tetap sehingga tidak dapat dipindah-pindahkan
  • Batas Panjang Dock yang terbatas

Jenis Dock

dok kolam

2. Floating Dock (Dock Apung)

Floating dock adalah platform (ponton) tersendiri yang berada di air yang dapat mengapung dan dapat tenggelam dengan bantuan katup-katup dan pompa.

Proses pengoperasian floating dock ini antara lain sebagai berikut:

  1. Menentukan sarat kapal yang akan naik dok
  2. Kapal masuk ke dalam dok dengan cara menenggelamkan dok menggunakan bantuan katup dan pompa. Pompa digunakan sehingga air dapat masuk ponton (rongga-ronga) yang dimiliki floating dok sehingga dok dapat tenggelam. 
  3. Dok harus dijaga kondisinya agar even keel
  4. Jika ponton sudah ditenggelamkan sesuai dengan sarat kapal, maka kapal masuk ke dalam dok dengan bantuan kapal tugboat untuk di dorong masuk
  5. Dilakukan penambatan kepada kapal agar tidak bergerak
  6. Menyeimbangkan posisi kapal agar tidak trim dan oleng di floating dock
  7. Untuk mengecek posisi kapal sudah sesuai, maka dilakukan penyelaman untuk memastikan apakah benar kapal sudah duduk di keel block
Keungungan Floating Dock:
  • Dok dapat dipindah-pindahkan
  • Biaya Pembuatan lebih murah dibanding Graving Dock
  • Dapat menaikan kapal dengan panjang lebih dari 15-20% dari ukuran panjang dock
  • Dapat menaikan kapal dengan kemiringan memangjang dan melintang yang cukup besar
Kerugian Floating Dock:
  • Umur Pemakaian yang lebih rendah dari Graving Dock
  • Memerlukan perairan yang cukup dalam untuk menenggelamkan Dock
  • Butuh Tenaga yang besar dalam pengoperasiannya
floating dock

floating dock

3. Slipway (Dock Tarik)

Slipway atau biasa disebut dengan dock tarik adalah jenis dock dimana terdapat rel untuk menaikan kapal dari permukaan air dengan menggunakan mesin derek dan tali baja. Slipway ini dibuat dengan sudut kemiringan tertentu terhadap air. Selain penggunaan rel, penaikan kapal saat ini dapat menggunakan air bag (balon udara) sebagai bantalan bawah pada kapal.

Keuntungan Slipway:

  • Pengoperasian Lebih mudah dan cepat
  • Efektif untuk perbaikan kapal
  • Biaya Pembuatan lebih murah
Kerugian Slipway:
  • Potensi Bahaya lebih tinggi
  • Butuh tenaga mesin yang cukup tinggi untuk menarik kapal

slipway

slipway

slipway

4. Syncrolift Dry Dock (Dock Angkat)

Syncrolift Dry Dock ini merupakan jenis dock yang bekerja dengan operasional lift yang menggunakan mesin derek listrik disebelah kanan dan kiri platform dan penguncian cradle terhadap kapal.

Keuntungan Syncrolift Dock:

  • Pengoperasiannya lebih murah, mudah dan aman
  • Kapasitas angkatnya sangat besar

Kerugian Syncrolift Dock:

  • Biaya pembuatan sangat mahal
  • Bila salah satu mesin motor rusak, maka tidak dapat dioperasikan
  • Dibutuhkan kedalaman air yang cukup
Jenis Dock

Dock Angkat

Dock Angkat


1 comment for "Jenis Dock Galangan Kapal dan Fungsinya"

  1. Dear Mr/Mrs,

    Our Team Ready support Product:
    > WEICHAI New Marine Engine (Mesin Kapal Baru),
    > WEICHAI New Genset Marine (Genset Kapal Baru),
    > ADVANCE New Gearbox Marine (Gearbox Kapal Baru),
    > WEICHAI New Genset Landbased (Genset darat ultrasilent Baru),

    > Marine Consultant Support :
    a). Jasa Konsultasi Pembuatan Kapal Kayu dan Kapal Besi.
    b). Jasa Desain Gambar Kapal Baru baik kapal kayu seperti kapal Phinisi maupun Kapal Besi.
    c). Jasa Pembuatan Kapal Kayu Phinisi (Profesional Panrita Team).

    With System : Fast Respon Sales + Fast Respon Team Service + Fast Respon Team Spareparts.

    Support Area : All Sulawesi , Maluku , NTT , NTB , Bali , & Papua.

    Please Call Us for more information : +6281343093787 (Hp/Wa)

    Thank You.

    ReplyDelete

Random Posts